Innalillahi, Syahrul Gunawan Meninggal Dunia


Syahrul Gunawan ditemukan tewas di pinggir kali depan Pasar Rumput, Manggarai, Jakarta Selatan. ‎Penemuan jenazah Syahrul menjadi perhatian warga yang melintas.

Menurut Kapolsek Metro Setiabudi Ajun Komisaris Polisi Tri Yulianto, korban ditemukan oleh rekannya yang berprofesi sebagai pemulung.

"Kami mendapatkan laporan sekitar jam 13.00 WIB. Tim kemudian langsung meluncur ke lokasi," ujar Yulianto, Rabu, 23 Maret 2016.

Polisi saat ini belum menemukan penyebab kematian korban. Polisi akan membawa jenazah pemuda berumur 16 tahun itu langsung dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo untuk divisum.

"Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan atau penganiayaan. Tida ada luka sayatan, tusukan, atau bacok di tubuh korban. Kami masih menunggu hasil visum untuk mengetahui penyebab kematian korban," ucap dia.

Polisi untuk sementara ini akan memeriksa dan memintai keterangan sejumlah saksi termasuk ayah dan rekan korban di Mapolsek Setiabudi.

Syahrul diketahui sudah cukup lama tinggal di pinggir sungai itu bersama kedua orangtuanya dan seorang adik. Mereka sehari-hari bekerja sebagai pemulung.[dream.co.id][beritaislamterbaru.org]